Indeks

2000 Lebih Personel Gabungan Siap Mengamankan Laga Persib Vs Madura United

BANDUNG – Sebanyak 2000 lebih personil gabungan diterjunkan untuk pengamanan laga final leg pertama Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Madura United.

 

Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung. Minggu, 26 Mei 2024 malam.

 

Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo menyebutkan pihaknya sengaja menurunkan personel keamanan lebih banyak dari biasanya (1500) karena di beberapa titik jumlah personelnya akan dilipatgandakan.

 

“Biasanya kami sejumlah 1500, namun di pertandingan hari ini akan ada 2000 lebih karena kami akan lipat gandakan di beberapa titik,” kata Kusworo.

 

“Seperti di pintu penjagaan, tengah, Utara, Selatan, maupun tempat masuknya kendaraan dan pejalan kaki,” sambungnya.

 

Ia menambahkan, di pintu masuk stadion juga akan dilipat gandakan, sehingga yang benar-benar masuk adalah penonton yang sudah memiliki tiket dan tidak membawa barang-barang terlarang.

 

“Barang-barang terlarang yang kami maksud di sini seperti korek, flare, laser point, minuman keras, obat keras, senjata api, dan senjata tajam,” ujarnya.

 

“Itu kami larang berdasarkan himbauan Panpel juga dan kami sudah menyiapkan tiga layar pengecekan untuk body checking,” jelasnya.

 

Kusworo menambahkan kepada para penonton yang sudah memiliki tiket disaat masuk stadion SJH tiketnya sudah harus benar-benar terpasang di pergelangan tangan.

 

“Tidak boleh tiketnya di tenteng tapi harus sudah terpasang di pergelangan tangan,” tegasnya.

 

Pada kesempatan itu, Kusworo juga meminta dan mengimbau kepada suporter tim tamu untuk tidak memaksakan datang ke Stadion SJH sesuai dengan aturan PSSI.***

Penulis: SFDEditor: SS

Ikuti berita Aktual & Faktual Polda Jawa Barat di Google News, klik di sini.

Exit mobile version