Jaga Kondusivitas May Day di Purwakarta TNI-Polri Lakukan Patroli Gabungan

Kabupaten Purwakarta aman dan kondusif selama peringatan May Day 2025 berkat sinergi TNI dan Polri. Kerja sama solid antar kedua institusi ini diwujudkan dalam patroli gabungan bersama instansi terkait lainnya.

Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardhiansyah, melalui Kasi Humas AKP Enjang Sukandi, menjelaskan bahwa patroli gabungan ini bertujuan untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat.

“Pengamanan dan patroli gabungan ini meningkatkan sinergitas TNI-Polri dan instansi terkait untuk memberikan rasa aman dan nyaman pada Hari Buruh Internasional 2025,” ujar AKP Enjang.

Patroli menyasar titik-titik keramaian, dengan personel TNI-Polri juga melakukan sambang ke masyarakat. Hal ini dilakukan untuk memastikan stabilitas Kamtibmas tetap terjaga.

“Alhamdulillah, sampai saat ini situasi pada umumnya terpantau aman dan ini akan terus kami pertahankan hingga selesai peringatan Hari Buruh Internasional,” kata AKP Enjang.

Suksesnya pengamanan May Day di Purwakarta ini menjadi bukti nyata sinergi TNI-Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban, memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat selama perayaan Hari Buruh.

Exit mobile version