Kapolres Sukabumi Kota Gabung Bagikan Kopi, Aksi Simpatik Driver Online Ramaikan Jalan Veteran

Puluhan pengemudi online tergabung dalam Aliansi Driver Online Sukabumi Bergerak (DESAK) menggelar aksi simpatik dengan membagikan kopi sachet kepada ratusan pengguna jalan di depan gedung Juang ’45, Jalan Veteran Cikole, Kota Sukabumi, Selasa (20/5).

Aksi ini merupakan bentuk solidaritas terhadap instruksi aksi nasional dari Forum Diskusi Transportasi Online Indonesia (FDTOI) dan dikawal oleh puluhan personel Polres Sukabumi Kota.

Aksi humanis ini juga diikuti oleh Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Rita Suwadi, yang turut membagikan kopi sachet kepada pengendara yang melintas. AKBP Rita Suwadi bahkan memborong dagangan penjual makanan ringan di sekitar lokasi untuk dibagikan kepada peserta aksi dan pengguna jalan.

“Baru saja, tadi siang, kami dari Polres Sukabumi Kota melakukan pengawalan dan pengamanan terhadap kegiatan aksi simpatik yang diselenggarakan oleh Aliansi DESAK,” ujar Kapolres Sukabumi Kota AKBP Rita Suwadi melalui Kasi Humas, AKP Astuti Setyaningsih.

“Ibu Kapolres bersama para pengemudi online ikut membagikan kopi sachet, bahkan beliau juga memborong dagangan penjual makanan ringan,” tambahnya.

AKP Astuti Setyaningsih menyatakan bahwa kegiatan pengamanan berjalan lancar dan aksi simpatik berlangsung kondusif.

Ketua Aliansi DESAK Kota Sukabumi, Reni, menyampaikan apresiasi kepada Polres Sukabumi Kota atas pengamanan aksi simpatik tersebut.

“Apresiasi dan terimakasih kepada Ibu Kapolres beserta Jajarannya yang sudah mengawal dan mengamankan pelaksanaan aksi penyampaian aspirasi para driver online sehingga berlangsung aman dan tertib,” ucapnya.

Kehadiran dan partisipasi aktif Kapolres Sukabumi Kota dalam aksi ini menunjukkan sinergi positif antara kepolisian dan pengemudi online di Kota Sukabumi.

Exit mobile version