Program “Ngariung Sareng Kapolsek” yang diinisiasi oleh Polsek Baros, Polres Sukabumi Kota, menunjukkan komitmen dalam membangun komunikasi dan sinergi yang kuat antara kepolisian dengan masyarakat.
Pada Kamis (03/04/2025) pukul 10.00 WIB, Polsek Baros menggelar kegiatan Ngariung Bareng Kapolsek di Ponpes Al Islamiyyah Baros. Dalam kegiatan ini, Polsek Baros juga menyelenggarakan bakti sosial dan santunan kepada yatim piatu.
Program Ngariung Kapolsek ini merupakan media penyampaian arahan pimpinan dan sarana silaturahmi baik di lingkungan Polri maupun dengan masyarakat. Ngariung bareng Kapolsek bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dalam mendengar langsung keluhan, aduan atau masukan masyarakat secara langsung sehingga dapat segera ditindaklanjuti.
Pada kesempatan ini, Kapolsek Baros Kompol Iman Prayitno, S.H, M.H. menjelaskan situasi Kamtibmas serta menyampaikan dukungan terhadap Program dan kebijakan pemerintah, terutama dalam meningkatkan situasi yang kondusif bagi warga Baros pada umumnya.
“Tak lupa kami mengajak seluruh warga Masyarakat agar turut serta menjaga Kamtibmas dengan saling menjaga baik situasi lingkungan maupun situasi tempat tinggal guna meminimalisir pelaku kejahatan terutama pencurian kendaraan bermotor, Berandal/ gang motor, Judi Online dan Peredaran Miras dan Narkotika,” ujar Kompol Iman.
Melalui kegiatan Ngariung Bareng Kapolsek ini, Polsek Baros berharap dapat menampung aspirasi masukan, keluhan dan aduan dari masyarakat. Hal ini penting untuk meminimalisir terjadinya gangguan Kamtibmas dan meningkatkan Silaturahmi Kamtibmas Polsek Baros dengan Masyarakat Baros. Respon yang diperlihatkan oleh Peserta sangat baik dan semoga menjadi Motivasi Polsek Baros untuk lebih dekat dan dirasakan oleh Masyarakat
“Kami juga mensosialisasikan program lapor pak, Siap Mangga yang dapat mempermudah masyarakat untuk memperoleh layanan Kepolisian yang dapat diakses melalui aplikasi WhatsApp di nomor 0811654110 atau melalui media sosial Instagram, Facebook dan lainnya.”Ucap Kapolsek Baros.