Polsek Panjalu Polres Ciamis Gelar Penanaman Pohon dalam Rangka Hari Bumi Sedunia 2025

Dalam rangka memperingati Hari Bumi Sedunia tahun 2025, Polsek Panjalu Polres Ciamis Polda Jabar turut berpartisipasi aktif dalam gerakan penanaman satu juta pohon. Kegiatan ini dilaksanakan pada Selasa (22/4/2025) di area perbukitan Bubulak, Desa Maparah, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis. Gerakan ini melibatkan unsur Muspika dan masyarakat setempat.

Bripka Doni Hermana mewakili Kapolsek Panjalu, AKP Yaya Koswara, dalam kegiatan penanaman pohon tersebut. Kehadiran anggota kepolisian ini sebagai bentuk dukungan dan partisipasi aktif dalam menjaga kelestarian lingkungan.

Kapolres Ciamis, AKBP Akmal, SH., S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Panjalu menyampaikan bahwa kegiatan penanaman pohon ini merupakan wujud nyata kepedulian terhadap lingkungan. Penanaman pohon di area perbukitan bertujuan untuk menjaga kelestarian alam dan keseimbangan ekosistem.

“Pohon merupakan sumber kehidupan yang sangat penting. Ia memberikan oksigen, menjaga kestabilan iklim, dan menyediakan habitat bagi flora dan fauna,” ujar Kapolsek.

“Dengan penanaman ini, kita berkontribusi untuk lingkungan dan menciptakan dunia yang lebih baik bagi generasi mendatang.” Tambahnya.

Penanaman pohon secara simbolis dilakukan dengan menanam pohon matoa di kawasan Bubulak Maparah. Namun, kegiatan penanaman pohon tidak hanya terpusat di satu lokasi.

Seluruh jajaran Polsek Panjalu juga melakukan penanaman pohon di wilayah binaan masing-masing. Hal ini menunjukkan komitmen yang kuat dari pihak kepolisian dalam menjaga kelestarian lingkungan di Kabupaten Ciamis.

Gerakan ini diharapkan dapat menginspirasi masyarakat untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan turut serta dalam menjaga kelestarian alam.

Exit mobile version