“Namun, dalam razia tersebut belum ditemukan truk yang over dimensi yang dapat membahayakan pengguna jalan,” ungkap Kasat Lantas Polres Majalengka, Rabu (26/2/2025).
(s/tm)
© 2025 Tribratanews Polda Jabar - Hak Cipta Dilindungi Undang-Undang.
Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Majalengka, Polda Jawa Barat, gencar menggelar razia kendaraan truk over dimensi di ruas jalan nasional Cirebon-Bandung. Upaya ini merupakan langkah preventif untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas.
Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, melalui Kasat Lantas AKP Rudy Sudaryono, menjelaskan bahwa operasi gabungan bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Majalengka dan instansi terkait difokuskan pada kendaraan truk over dimensi yang melintas di wilayah Kecamatan Jatiwangi.
“Namun, dalam razia tersebut belum ditemukan truk yang over dimensi yang dapat membahayakan pengguna jalan,” ungkap Kasat Lantas Polres Majalengka, Rabu (26/2/2025).
Ia menjelaskan, petugas secara teknis melakukan pengukuran terhadap kendaraan besar untuk memastikan kepatuhan terhadap ketentuan baku dimensi kendaraan. Kendaraan yang melebihi batas dimensi akan langsung ditindak. Pemeriksaan kendaraan ini bertujuan untuk menekan angka kecelakaan fatal yang disebabkan oleh ketidaklaikan kendaraan atau kelengkapan surat-surat yang tidak lengkap.
Operasi ini tidak hanya mengedepankan aspek keselamatan, tetapi juga menekankan pentingnya kepatuhan terhadap aturan lalu lintas.
“Untuk mengurangi pelanggaran lalu lintas dan menekan angka kecelakaan fatal, kami akan rutin melakukan razia kendaraan over dimensi di sejumlah titik di wilayah hukum Polres Majalengka,” tegas Kasat Lantas
Selain penindakan, pendekatan persuasif melalui sosialisasi dan peringatan juga dilakukan. Pihaknya berupaya memberikan pemahaman kepada pemilik truk tentang pentingnya mematuhi batas dimensi dan muatan, serta kelengkapan surat-surat kendaraan.
Operasi ini diharapkan dapat mengurangi pelanggaran dan menciptakan keamanan di jalan raya. Penindakan terhadap armada truk over dimensi merupakan langkah penting untuk menjaga keselamatan pengguna jalan.
(s/tm)