Dalam rangka memeriahkan Peringatan HUT Ke-79 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia, Polres Majalengka menggelar pengamanan ketat untuk kegiatan Kirab Budaya Indonesia Maju 2024. Pengamanan acara yang berlangsung di depan GGM Kabupaten Majalengka ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Majalengka, Kompol Asep Agustoni, S.E., M.M., didampingi oleh Kabag Ops Polres Majalengka, Kompol Jaja Gardaja. Minggu (18/8/2024).
Kompol Asep Agustoni menyampaikan bahwa pengamanan ini dilakukan untuk memastikan kelancaran dan keamanan seluruh rangkaian acara, yang melibatkan ribuan peserta dari berbagai kalangan masyarakat. “Kegiatan ini bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga sebagai simbol persatuan dan kebhinekaan bangsa Indonesia. Oleh karena itu, kami memastikan keamanan dan kenyamanan bagi semua yang terlibat,” ujarnya.
Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR., juga memberikan apresiasi atas pelaksanaan pengamanan yang dilakukan jajarannya. “Pengamanan ini merupakan wujud nyata dari komitmen Polres Majalengka untuk selalu hadir dalam setiap kegiatan masyarakat, terutama dalam momen penting seperti peringatan HUT Kemerdekaan. Kami akan terus mendukung dan menjaga semangat kebangsaan di Majalengka,” katanya.
Kegiatan Kirab Budaya Indonesia Maju 2024 ini berlangsung meriah dengan berbagai atraksi budaya dan parade yang menampilkan kekayaan tradisi dari berbagai daerah di Indonesia. Dengan pengamanan ketat yang dilakukan oleh Polres Majalengka, acara ini berlangsung dengan aman dan lancar tanpa ada insiden yang mengganggu jalannya kegiatan.