Pusat Kuliner Foodcourt Alun-Alun Ciamis resmi dibuka oleh Bupati Ciamis Dr. H. Herdiat Sunarya, Senin (14/4/2025). Wakapolres Ciamis Kompol Sujana, S.Pd., hadir dalam peresmian tersebut sebagai bentuk dukungan Polres Ciamis terhadap program strategis Pemerintah Kabupaten Ciamis dalam penataan kawasan pusat kota dan pemberdayaan UMKM.
Peresmian dihadiri unsur Forkopimda, Sekretaris Daerah, Ketua DPRD Kabupaten Ciamis, dan Anggota Komisi 5 DPRD Provinsi Jawa Barat. Kompol Sujana menyampaikan dukungan penuh Polres Ciamis terhadap revitalisasi ruang publik yang inklusif dan ramah UMKM. Ia menilai pusat kuliner ini akan menjadi daya tarik baru dan meningkatkan perekonomian lokal.
Forkopimda, termasuk Wakapolres Ciamis, meninjau seluruh area kios, memastikan kesiapan fasilitas untuk 106 pedagang (102 kuliner dan 4 UMKM oleh-oleh khas Ciamis). Pemkab Ciamis juga menyediakan ruang terbuka publik dan area parkir.
Pengamanan kegiatan yang dipimpin Kapolsek Ciamis Kompol Alan Dahlan, S.H., M.H., melibatkan 44 personel gabungan Polsek dan Polres Ciamis. Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan kondusif. Pembukaan pusat kuliner ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat dan meningkatkan kualitas ruang publik di Kabupaten Ciamis. Dukungan penuh dari Polres Ciamis menunjukkan komitmen dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi perkembangan ekonomi lokal.