Polres Bogor bersama TNI, Pemkab Bogor dan unsur terkait telah mematangkan kesiapan pengamanan Natal dan Tahun Baru 2026 dalam rangka Operasi Lilin Lodaya.
Kapolres Bogor AKBP Wikha Ardilestanto mengungkapkan, komitmen utama ialah untuk memastikan seluruh rangkaian perayaan Natal dan Tahun Baru 2026 di Kabupaten Bogor berjalan aman, tertib dan kondusif.
Adapun, kata dia, fokus pengamanan Natal dan Tahun Baru 2026 yaitu tempat ibadah, arus lalu lintas dan keamanan dari gangguan masyarakat.
“Kami akan melakukan sterilisasi dan pengamanan ketat di seluruh Gereja di Kabupaten Bogor sebelum dan selama Natal berlangsung, guna menjamin rasa aman bagi umat Kristiani dalam melaksanakan ibadah,” kata dia Selasa 2 Desember 2025.
Lalu arus lalu lintas, kata dia, pihaknya memprediksi adanya peningkatan volume kendaraan khususnya di Jalur Wisata Puncak.
“Oleh karena itu, skema rekayasa lalu lintas akan diterapkan secara fleksibel dan terukur. Kami juga telah menyiapkan pos-pos pengamanan dan pelayanan terpadu,” jelas dia.
Kemudian, pengamanan kamtibmas. Personel gabungan siap siaga untuk mengantisipasi segala bentuk potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.
“Termasuk tindak kriminalitas, kerumunan yang berlebihan, dan potensi bencana alam,” tutur dia.
Pihaknya menghimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bogor, baik warga maupun wisatawan untuk bersama-sama menjaga ketertiban.
“Patuhi rambu lalu lintas, ikuti arahan petugas di lapangan, dan rayakan momen pergantian tahun dengan kegiatan yang positif dan tidak mengganggu ketertiban umum,” imbuh dia.
Dia mengajak, perayaan Natal dan Tahun Baru kali ini dijadikan sebagai momen untuk mempererat persatuan dan menjaga toleransi. Keamanan dan ketertiban adalah tanggung jawab bersama.










