Memasuki hari kedua di tahun 2026, jajaran Kepolisian Resor (Polres) Karawang terus memperketat pengawasan di sejumlah titik keramaian. Langkah ini diambil guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang tengah menikmati masa libur Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru).
Kapolres Karawang, AKBP Fiki Novian Andriansyah, didampingi Wakapolres dan Kapolsek Tegalwaru, turun langsung ke lapangan untuk meninjau kesiapan personel dan kondisi keamanan di berbagai objek wisata yang berada di wilayah hukum Polsek Tegalwaru, Jumat (2/1).
Monitoring ini dilakukan untuk memastikan bahwa setiap pos pengamanan dan personel yang bertugas di area wisata telah siap siaga mengantisipasi lonjakan pengunjung. Kecamatan Tegalwaru sendiri dikenal memiliki sejumlah destinasi wisata alam yang menjadi pilihan utama warga Karawang dan sekitarnya saat hari libur.
Dalam kunjungannya, Kapolres Karawang mengecek secara detail sarana pendukung pengamanan dan menyapa masyarakat guna memastikan situasi di lapangan terkendali.
“Benar, kami tengah melaksanakan monitoring di beberapa objek wisata yang ada di wilayah Kecamatan Tegalwaru. Alhamdulillah, hingga saat ini semua berjalan aman dan lancar,” ujar Kapolres Karawang.
Selain memantau situasi arus kunjungan, Kapolres juga menitikberatkan pada kesiapan internal anggotanya. Ia menegaskan bahwa seluruh personel telah diinstruksikan untuk memberikan pelayanan prima dan respons cepat terhadap segala potensi gangguan kamtibmas di area wisata.
“Alhamdulillah, kesiapan kami dalam menghadapi libur Natal dan Tahun Baru telah siap sepenuhnya. Personel sudah terploting dan menjalankan tugasnya dengan baik,” tandasnya.
Berdasarkan hasil monitoring di lapangan, hingga Jumat siang, suasana di objek-objek wisata wilayah Tegalwaru terpantau kondusif. Meski terjadi peningkatan jumlah kunjungan wisatawan dibandingkan hari biasa, koordinasi yang kuat antara Polsek Tegalwaru, Polres Karawang, dan pihak pengelola wisata berhasil menjaga ketertiban di lokasi.
Pihak kepolisian mengimbau kepada para wisatawan untuk tetap berhati-hati, terutama di jalur-jalur wisata yang menanjak, serta selalu mematuhi arahan petugas di lapangan demi keselamatan bersama selama menikmati momen liburan awal tahun.










