Dalam upaya memperkuat perannya sebagai pengayom masyarakat, Propam Polres Ciamis menggelar kegiatan bakti sosial yang menunjukkan komitmen Polri tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.
Kegiatan ini dipimpin oleh Kasi Propam Polres Ciamis, Iptu Zezen Zaenal M, pada Kamis (10/10/2024).
Bakti sosial yang berlangsung di beberapa wilayah hukum Polres Ciamis ini dimulai pukul 09.30 WIB. Dalam kegiatan tersebut, personel Sipropam turun langsung ke lapangan untuk memberikan bantuan makan siang kepada warga.
“Kami ingin menunjukkan bahwa Polri bukan hanya penegak hukum, tetapi juga hadir untuk membantu kesejahteraan masyarakat,” ujar Kasi Propam Polres Ciamis
Ia menegaskan bahwa bakti sosial ini bukan sekadar formalitas, melainkan bentuk kepedulian nyata kepada masyarakat. Para personel Polres juga terlibat dalam interaksi langsung dengan warga, mendengarkan keluhan, dan memberikan dorongan semangat.
“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban warga yang membutuhkan” lanjutnya
Salah seorang warga yang menerima bantuan ini menyampaikan rasa syukurnya atas inisiatif ini. “Bantuan ini mungkin terlihat kecil, tetapi bagi kami sangat berarti. Semoga kegiatan ini terus berlanjut,” ungkapnya.
Selain memberikan bantuan materi, kegiatan ini juga bertujuan untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat.
Kasi Propam Polres Ciamis menyampaikan harapannya agar hubungan yang erat antara polisi dan warga dapat menciptakan suasana yang lebih kondusif, terutama menjelang Pilkada 2024.
“Dengan semakin eratnya hubungan antara polisi dan masyarakat, kami yakin stabilitas keamanan di wilayah hukum Polres Ciamis akan semakin baik,” tambahnya.
Kedepannya, Polres Ciamis berencana untuk terus melaksanakan kegiatan serupa guna mempererat hubungan dengan masyarakat, menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
“Kami di sini untuk melayani, melindungi, dan mengayomi masyarakat,” pungkasnya.