Berita  

Polres Purwakarta Gelar Doa Bersama Guna Wujudkan Pilkada Yang Sejuk

Avatar photo

Dalam rangka menyukseskan Pilkada 2024 dengan situasi yang aman, damai dan nyaman, Polres Purwakarta, Polda Jawa Barat menggelar kegiatan doa bersama di Lapangan Mapolres Purwakarta, Kamis, 17 Oktober 2024.

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai unsur masyarakat, perwakilan pantai politik, tokoh agama, tokoh pemuda dan tokoh penting yang berperan dalam menjaga keamanan serta ketertiban menjelang pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Purwakarta.

Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardiansyah menegaskan bahwa doa bersama ini merupakan bentuk dukungan kolektif untuk menyukseskan Pilkada Serentak 2024.

Selain itu, Kapolres mengajak seluruh elemen masyarakat, mulai dari tokoh politik, tokoh agama hingga tokoh masyarakat untuk bersatu menjaga keamanan dan ketertiban di tengah berlangsungnya Pilkada di Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga  Polsek Antapani Mediasi Ojol Dan Opang Di Pasir Impun Yang Sempat Bersitegang

Kapolres berharap, kegiatan ini dapat menjadi fondasi kuat dalam mewujudkan Pilkada yang damai di Kabupaten Purwakarta, serta menjadi contoh bagi daerah-daerah lain dalam menciptakan suasana demokrasi yang harmonis dan berintegritas.

Sementara, Ketua KPU Purwakarta, Dian Hadiana mengapresiasi yang setinggi-tingginya kepada Polres Purwakarta yang telah menggelar kegiatan doa bersama in Kapolres,  diharapkan Pilkada 2024 dapat berjalan dengan lancar dan membawa kesejahteraan bagi seluruh warga Kabupaten Purwakarta.