Bangun Generasi Muda yang Aman dan Sehat, Polsek Cikijing Edukasi Siswa SMPN 1 Cikijing tentang Bahaya Narkoba dan Bullying

Polsek Cikijing Polres Majalengka Polda Jabar menjalankan tugas penting dalam menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan sehat bagi para pelajar.

Sebagai bagian dari upaya tersebut, Polsek Cikijing melaksanakan kegiatan penyuluhan tentang bahaya narkoba dan bullying kepada siswa-siswi SMPN 1 Cikijing, Sabtu (15/02/2025).

Kegiatan ini dilakukan oleh Ps. Panit Lantas Aiptu Ade Deni H dan Bripka Harry.
“Penyuluhan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman tentang dampak negatif dari bullying dan penyalahgunaan narkoba, serta pentingnya berperan aktif dalam mencegahnya,” ujar Aiptu Ade Deni.

Aiptu Ade Deni menjelaskan bahwa bullying adalah bentuk pelecehan yang dapat merusak kesejahteraan emosional dan mental korban.
Ia juga mensosialisasikan bahaya penyalahgunaan narkoba yang dapat merusak tubuh, akal sehat dan masa depan para pelajar.

“Kami berharap generasi muda, termasuk siswa di SMP Negeri 1 Cikijing dapat menjadi agen perubahan dalam mencegah bullying dan penyalahgunaan narkoba,” kata Aiptu Ade Deni.

“Sosialisasi ini juga menekankan pentingnya kerjasama antara polisi, sekolah, orang tua, dan siswa dalam upaya mencegah bullying dan penyalahgunaan narkoba. Dukungan dan komunikasi yang kuat di antara semua pihak adalah kunci untuk menciptakan lingkungan yang lebih baik dan lebih aman,” tambahnya.

Di tempat terpisah, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.H., M.Si., CPHR. melalui Kapolsek Cikijing AKP Asep Rusmawan, S.H. mengatakan, Sosialisasi yang disampaikan oleh Personil Polsek Cikijing tersebut adalah langkah positif dalam mempersiapkan generasi muda yang unggul di masa depan.

Semoga pesan-pesan ini membantu para siswa untuk mengambil tindakan yang bijak dan menghindari tindakan bullying dan penyalahgunaan narkoba, menciptakan masa depan yang lebih baik dan lebih cerah bagi mereka.

Exit mobile version