Kapolres Kota Banjar yang baru, AKBP Tyas Puji Rahadi, melakukan kunjungan kehormatan kepada Komandan Kodim (Dandim) 0613 Ciamis, Letkol Inf Afiid Cahyono, pada Senin (20/1/2025).
Kunjungan silaturahmi ini berlangsung di ruang lobi Kodim 0613 Ciamis dalam suasana penuh keakraban. Kunjungan tersebut menjadi ajang memperkuat sinergitas TNI-Polri dan sekaligus perkenalan AKBP Tyas Puji Rahadi sebagai Kapolres yang baru menjabat.
Dandim 0613 Ciamis menyampaikan apresiasi atas kunjungan tersebut dan menekankan pentingnya menjaga sinergi TNI-Polri yang telah terjalin baik selama ini.
“Kami sangat berterima kasih atas kunjungan Bapak Kapolres Kota Banjar. Ini menunjukkan komitmen kuat untuk menjaga silaturahmi dan kerja sama yang solid antara Kodim 0613 Ciamis dan Polres Kota Banjar,” ujar Dandim 0613 Ciamis
Ia memastikan bahwa pergantian pimpinan di Polres Kota Banjar tidak akan mengganggu sinergi yang telah terbangun, terutama dalam pengamanan wilayah dan penanganan isu keamanan.
Kapolres Kota Banjar, AKBP Tyas Puji Rahadi, juga menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari Dandim. Ia menegaskan komitmennya untuk memperkuat hubungan kerja sama antara Polres Kota Banjar dan Kodim 0613 Ciamis.
“Kunjungan ini menjadi langkah awal bagi kami untuk membangun hubungan yang lebih akrab dengan Bapak Dandim. Dengan sinergi yang kuat, tugas-tugas kami dalam menjaga keamanan wilayah dapat berjalan lebih efektif,” kata Kapolres Banjar
Ia menambahkan bahwa kolaborasi TNI-Polri sangat penting untuk menjaga stabilitas wilayah dan akan melanjutkan serta meningkatkan program-program yang telah dijalankan oleh Kapolres sebelumnya.
Kunjungan ini menjadi bukti nyata pentingnya kolaborasi TNI-Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Ciamis dan Kota Banjar.
(S/TM)