Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, kembali melaksanakan program Subuh Keliling (Suling) dengan melaksanakan salat Subuh berjamaah di Masjid Baiturrohman, Desa Dukuh, Kecamatan Indramayu, Senin (10/3/2025).
Kegiatan yang diikuti oleh sejumlah Pejabat Utama (PJU) dan Perwira Polres Indramayu ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dengan masyarakat dan menyampaikan imbauan Kamtibmas.
Dalam tausiyahnya, Kapolres Indramayu mengingatkan jamaah untuk mengisi bulan Ramadan dengan ibadah dan kegiatan positif. Ia menyoroti perilaku negatif sebagian anak muda yang menjadikan Ramadan sebagai ajang bermain petasan, perang sarung, hingga tawuran.
“Ramadan seharusnya diisi dengan banyak ibadah. Namun, perilaku negatif ini menjadi tanggung jawab kita sebagai orang tua. Saya berharap para jamaah dapat memberikan edukasi kepada anak-anak kita,” pesannya.
Selain imbauan Kamtibmas, Kapolres juga mengajak warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap aksi kriminalitas seperti Curas, Curat, dan Curanmor (C3) dengan mengaktifkan kembali Satuan Keamanan Lingkungan (Satkamling). Hal ini penting untuk menjaga keamanan lingkungan selama bulan Ramadan.
Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Junata, menambahkan bahwa program Subuh Keliling tidak hanya dilaksanakan di tingkat Polres, tetapi juga hingga ke tingkat Polsek.
“Subuh Keliling ini menjadi ajang memperkuat ukhuwah Islamiyah sekaligus menyampaikan imbauan Kamtibmas kepada masyarakat,” jelasnya.
Kegiatan Subuh Keliling diharapkan dapat mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama bulan suci Ramadan.
(s/tm)