Kapolresta Cirebon, Kombes Pol Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., memberikan apresiasi tinggi terhadap Upacara Peringatan Hari Jadi ke-543 Kabupaten Cirebon yang digelar Senin pagi, 21 April 2025, di halaman depan Kantor Bupati Cirebon.
Upacara yang dimulai pukul 08.35 WIB dan berlangsung khidmat ini mengangkat tema “CIREBON MENTERENG JEH,” menunjukkan semangat pembangunan dan kebanggaan daerah.
Upacara dipimpin langsung oleh Bupati Cirebon, Drs. H. Imron Rosyadi, M.Ag., dan dihadiri oleh Wakil Bupati Cirebon H. Agus Kurniawan Budiman, Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Dr. Sophi Zulfia, S.H., M.H., Kapolres Cirebon Kota AKBP Eko Iskandar, S.H., S.I.K., M.Si., dan unsur Forkopimda lainnya, termasuk perwakilan dari TNI, Kejaksaan, dan Pengadilan Negeri Sumber.
Kapolresta Cirebon menekankan pentingnya momentum Hari Jadi Kabupaten Cirebon sebagai pengingat akan kolaborasi dan sinergitas antar institusi dan masyarakat. Menurutnya, kerjasama ini krusial untuk mendukung pembangunan dan menjaga stabilitas keamanan wilayah.
“Momentum Hari Jadi Kabupaten Cirebon ke-543 ini menjadi pengingat bahwa kolaborasi dan sinergitas antar institusi serta masyarakat sangat penting untuk mendukung pembangunan dan menjaga stabilitas keamanan wilayah,” tegas Kapolresta Cirebon.
Usai upacara, rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti sebagai simbol pembangunan daerah dan prosesi Mapag Kanjeng Dalem Bupati Cirebon, sebuah tradisi budaya yang kental dalam perayaan Hari Jadi Kabupaten Cirebon.
Dengan tema “CIREBON MENTERENG JEH,” Pemerintah Kabupaten Cirebon mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus mengutamakan semangat gotong royong dan berkomitmen memajukan Cirebon menjadi daerah yang berdaya saing, berbudaya, dan semakin bersinar di masa depan.
Peringatan Hari Jadi ini menjadi bukti nyata komitmen bersama untuk membangun Cirebon yang lebih baik.