Polsek Langensari Polres Banjar melaksanakan patroli dialogis pada Minggu malam (20/7/2025), menyasar titik-titik rawan gangguan Kamtibmas di Desa Kujangsari, Bojongkantong, Jalan Pengairan, dan Desa Waringinsari.
Dua personel, Aipda Taufik Rahman dan Aipda Sartono, melakukan patroli ini sebagai bentuk nyata pelayanan dan kehadiran Polri di tengah masyarakat, sesuai arahan Kapolsek Langensari AKP Yosua Sori Hamonangan, S.IP., dan dukungan Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K.
Sasaran patroli meliputi area pertokoan, perbankan, perkantoran, pengguna jalan, pedagang malam, dan komunitas pemuda. Petugas memberikan imbauan Kamtibmas dan mengingatkan potensi bencana alam di musim hujan.
“Kami mendorong pendekatan dialogis dan komunikasi dua arah dengan masyarakat,” jelas AKP Yosua Sori Hamonangan.
Selama patroli, situasi wilayah terpantau aman, tertib, dan kondusif. Patroli dialogis akan terus dilakukan secara rutin untuk mempererat hubungan Polri dan masyarakat serta menjaga keamanan wilayah.