Sebagai wujud nyata kepedulian dan empati terhadap masyarakat yang terdampak musibah, Ketua Umum Bhayangkari, Ny. Juliati Sapta Dewi Magdalena atau Ny. Juliati Sigit Prabowo, menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi korban bencana tanah longsor dan banjir bandang di Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. Penyaluran bantuan ini dilaksanakan melalui Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Barat, Ny. Diana Herutami Gastini atau Ny. Diana Rudi Setiawan, pada Minggu (25/1/2026).
Bantuan yang diserahkan difokuskan untuk memenuhi kebutuhan mendasar para pengungsi selama masa tanggap darurat, dengan perhatian khusus pada kelompok rentan seperti bayi, anak-anak, serta keluarga yang terdampak langsung. Paket bantuan logistik yang dibawa mencakup berbagai kebutuhan pokok dan perlengkapan harian yang sangat dibutuhkan di posko pengungsian.
Adapun bantuan yang didistribusikan meliputi perlengkapan bayi seperti popok berbagai ukuran, susu bayi dan balita, bubur bayi, serta vitamin untuk menjaga daya tahan tubuh anak-anak. Selain itu, guna memastikan kenyamanan para pengungsi di tempat istirahat sementara, Bhayangkari juga menyalurkan selimut, kasur, pakaian layak pakai untuk anak dan dewasa, hingga kaos kaki. Kebutuhan sanitasi dan kesehatan juga tak luput dari perhatian, dengan disediakannya handuk, sabun mandi, sampo, pembalut wanita, minyak telon, minyak kayu putih, serta obat herbal masuk angin. Untuk kebutuhan konsumsi praktis, turut diserahkan bantuan berupa air mineral dan makanan siap saji seperti mi instan.
Mewakili Ketua Umum, Ny. Diana Rudi Setiawan menyampaikan pesan bahwa bantuan ini merupakan bentuk dukungan moril dan kehadiran keluarga besar Bhayangkari untuk menguatkan hati para korban. Ia berharap partisipasi ini dapat sedikit meringankan beban warga yang tengah menghadapi situasi sulit pascabencana.
“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban para korban dan membantu memenuhi kebutuhan sehari-hari selama masa tanggap darurat,” ujar Ny. Diana di sela-sela penyerahan bantuan.
Menutup kegiatannya, Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Barat menegaskan komitmen organisasi untuk senantiasa hadir di tengah masyarakat. Hal ini merupakan bagian tak terpisahkan dari pengabdian sosial dan dukungan kemanusiaan Bhayangkari, terutama saat masyarakat sedang diuji oleh bencana alam.











Discussion about this post