Sebuah atraksi unik dan heroik mewarnai peringatan Hari Kemerdekaan ke-80 Republik Indonesia di Kabupaten Garut. Seorang anggota Polres Garut mengibarkan bendera Merah Putih dari langit menggunakan paralayang. Aksi ini berlangsung di kawasan wisata Gunung Putri, Kecamatan Tarogong Kaler, pada Minggu (17/8/2025).
Kapolres Garut, AKBP Yugi Bayu Hendarto, mengapresiasi kreativitas Bripka Saepul, seorang Bhabinkamtibmas Polsek Tarogong Kaler yang juga merupakan atlet paralayang. Bersama rekan-rekannya, Bripka Saepul berhasil melakukan atraksi yang berbeda untuk menunjukkan semangat cinta Tanah Air.
“Ini adalah wujud nyata cinta Tanah Air dari puncak Gunung Putri,” kata AKBP Yugi.
Ia menambahkan, pengibaran bendera di langit Garut ini menjadi simbol bahwa Indonesia akan selalu berkibar tinggi dan terus berjuang menjadi bangsa yang hebat. Aksi ini juga menjadi bagian dari rangkaian kegiatan yang digelar Polres Garut untuk memeriahkan HUT ke-80 RI.
Sementara itu, Bripka Saepul mengungkapkan rasa bangganya bisa mengibarkan bendera Merah Putih di udara. Ia terbang selama 17 menit, sesuai dengan tanggal peringatan kemerdekaan. Atraksi ini mendapatkan sambutan antusias dari sejumlah warga yang menyaksikan langsung.
“Tentunya ada rasa bangga sekali bisa menerbangkan bendera Merah Putih di atas di Hari Kemerdekaan Republik Indonesia,” ujarnya.