Dalam upaya menekan angka kecelakaan dan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap keselamatan berlalu lintas, Unit Kamsel Satlantas Polres Banjar menggelar kegiatan “Polantas Menyapa” di Pasar Langensari, Senin (12/1/2026). Kegiatan ini menjadi sarana edukasi langsung bagi masyarakat yang tidak terorganisir mengenai pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas.
Para anggota Satlantas, yang dipimpin oleh Kanit Kamsel, memberikan sosialisasi dan himbauan langsung kepada pengunjung pasar, pedagang, dan pengguna jalan di sekitar Pasar Langensari. Peserta diberikan edukasi tentang keselamatan berkendara, pentingnya menggunakan helm, mematuhi rambu lalu lintas, serta menjaga ketertiban arus kendaraan agar tetap lancar.
Kegiatan ini juga menekankan pada aspek pencegahan kecelakaan, termasuk mengingatkan warga untuk lebih berhati-hati saat membawa penumpang dan menjaga keamanan kendaraan. Satlantas Polres Banjar memastikan setiap pengunjung pasar mendapatkan informasi yang jelas dan mudah dipahami, sehingga kesadaran berlalu lintas bisa meningkat di tingkat masyarakat.
Kapolres Banjar, AKBP Tyas Puji Rahardi, S.I.K., CPHR., melalui Kasat Lantas, menegaskan bahwa kegiatan “Polantas Menyapa” merupakan salah satu langkah nyata Polri untuk hadir langsung di tengah masyarakat. “Kami ingin edukasi keselamatan tidak hanya formal, tetapi dirasakan langsung oleh warga, sehingga mereka bisa ikut berperan menjaga ketertiban dan keselamatan di jalan,” jelasnya.
Kegiatan berlangsung lancar dan aman. Masyarakat terlihat antusias menerima arahan serta siap membantu kepolisian menjaga ketertiban, keselamatan, dan kelancaran arus lalu lintas. Program ini diharapkan mampu menekan angka kecelakaan sekaligus membangun budaya tertib berlalu lintas di Kota Banjar.










