Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Bogor menyiapkan langkah antisipasi untuk mengurai potensi kepadatan lalu lintas saat pelaksanaan Car Free Day (CFD) perdana di Jalan Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor, pada Minggu, 26 Oktober 2025 mendatang.
Kegiatan CFD ini diperkirakan akan menarik banyak masyarakat yang datang untuk berolahraga dan menikmati suasana bebas kendaraan di kawasan pusat pemerintahan Kabupaten Bogor. Namun, jalur lambat di Jalan Tegar Beriman masih akan digunakan untuk lalu lintas kendaraan umum sehingga berpotensi menimbulkan kepadatan di beberapa titik.
KBO Satlantas Polres Bogor, Iptu Ardian Novianto, mengatakan pihaknya sudah menyiapkan 50 sampai 60 personel untuk melakukan pengawasan langsung di lapangan dan memantau potensi kemacetan yang mungkin terjadi.
“Nanti kami akan lihat, kami siapkan personel untuk apabila memang terjadi kepadatan di jalur lambat tersebut dan nanti kita akan lihat titik mana yang menjadi titik kepadatan dan titik hambatnya,” ujar Iptu Ardian kepada Radar Bogor, Kamis, 23 Oktober 2025.
Iptu Ardian menjelaskan bahwa pihaknya akan melakukan analisis dan evaluasi pada hari pertama pelaksanaan CFD. Petugas telah disiapkan untuk mengantisipasi jika dibutuhkan pengalihan arus di sejumlah titik.
Potensi hambatan kemungkinan terjadi di sekitar persimpangan PDAM dan McDonald’s Pemda, khususnya bagi kendaraan yang datang dari arah Karadenan maupun Bojonggede. Kendaraan yang datang dari arah tersebut nantinya akan diarahkan melalui jalan belakang kantor Pemda jika diperlukan.
“Itu kemungkinan kita akan laksanakan apabila memang di situ menjadi titik hambat pada saat seperti waktu pelaksanaan Helaran waktu itu,” jelasnya.
Iptu Ardian menuturkan, jika kondisi di lapangan menunjukkan hambatan seperti saat kegiatan Helaran sebelumnya, maka arus kendaraan akan dialihkan melalui jalur belakang Pemda karena jalur lambat masih bisa difungsikan untuk kendaraan umum.
“Sehingga kita akan melihat kita analisa pada saat pelaksananya nanti,” pungkasnya.
Dengan langkah antisipatif tersebut, Satlantas Polres Bogor berharap pelaksanaan CFD di Jalan Tegar Beriman dapat berjalan lancar tanpa menimbulkan kemacetan di sekitar kawasan pemerintahan Kabupaten Bogor. Masyarakat diimbau untuk mematuhi arahan petugas di lapangan demi kelancaran bersama.
Polres Bogor juga mengimbau masyarakat yang akan mengikuti CFD untuk menggunakan transportasi umum atau kendaraan tidak bermotor agar mengurangi potensi kepadatan lalu lintas. Selain itu, masyarakat juga diminta untuk menjaga kebersihan dan ketertiban selama kegiatan CFD berlangsung.
Dengan kerjasama antara pihak kepolisian dan masyarakat, diharapkan CFD perdana di Jalan Tegar Beriman dapat menjadi agenda rutin yang positif dan bermanfaat bagi seluruh warga Kabupaten Bogor.










