Berita  

Polres Ciamis Siagakan Personel Pengamanan Sambut Kepulangan Jamaah Haji Asal Ciamis

Avatar photo

Polres Ciamis Polda Jabar melaksanakan pengamanan menyambut kepulangan jamaah haji asal Ciamis. Para personel disiagakan dilokasi kedatangan Jamaah Haji di Kawasan Islamic Center Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa (9/7/2024), waktu subuh.

Ratusan jamaah haji asal Ciamis tiba di Islamic Center setelah transit di Embarkasi Bekasi sebelum kembali dari Mekkah, Arab Saudi. Kedatangan mereka disambut sukacita oleh keluarga dan masyarakat Kabupaten Ciamis yang berkumpul di Islamic Center Ciamis pukul 05.00 WIB. Pengamanan ini melibatkan personel gabungan dari berbagai satuan fungsi dan Polsek jajaran di Polres Ciamis Polda Jabar, termasuk anggota Satuan Samapta, Intelkam, Reskrim, Res Narkoba, Propam, Lantas, hingga Humas.

Kabag Ops Polres Ciamis Polda Jabar, Kompol Nia Kurnia, SH., M.H., mewakili Kapolres AKBP Akmal SH., S.I.K., M.H., menjelaskan bahwa pengamanan ini dilakukan untuk menjaga ketertiban dan keselamatan masyarakat serta sebagai langkah antisipasi terhadap gangguan keamanan di wilayah hukum Polres Ciamis.

Baca Juga  Pelaku Curas berhasil di Tangkap Tim Gabungan Dir Reskrim Um Polda Jawa Barat dan Sat Reskrim Polresta Bogor Kota

Kompol Nia Kurnia menekankan bahwa selama pengamanan, personel Polres Ciamis bekerja dengan tanggung jawab tinggi dan memprioritaskan pendekatan humanis guna memastikan keamanan wilayah hukum Polres Ciamis terjaga.

“Selama proses pengamanan, Polres Ciamis Polda Jabar berkolaborasi dengan sejumlah instansi terkait di Kabupaten Ciamis, termasuk Kodim 0613/Ciamis, Subdenpom III/2-3 Ciamis, Satpol PP, dan Dishub.” ujar Kompol Nia

“Kedatangan jamaah haji asal Ciamis ini merupakan kloter 34 JKS dengan total 432 jamaah haji dan 8 petugas pendamping. Mereka tiba menggunakan 11 unit bus dari Embarkasi Bekasi dengan pengawalan Tim Unit Turjawali Satlantas Polres Ciamis Polda Jabar.” tutup Kompol Nia