Polres Purwakarta meningkatkan patroli gabungan ke seluruh wilayah Kabupaten Purwakarta sebagai upaya pencegahan dan meminimalisir aksi kejahatan. Patroli yang melibatkan anggota dari berbagai fungsi di Polres Purwakarta ini bertujuan untuk menghadirkan polisi di tengah masyarakat, memberikan rasa aman, dan mencerminkan kesiapsiagaan Polri.
Kapolres Purwakarta, AKBP Lilik Ardhiansyah, melalui Kasi Humas AKP Enjang Sukandi, menjelaskan bahwa patroli ini merupakan tindakan preventif untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif.
“Tindakan patroli preventif kami dari pihak kepolisian baik Polres maupun Polsek guna memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat bisa kondusif,” ucap AKP Enjang Sukandi pada Rabu (2/4/2025).
Patroli menyasar objek vital seperti bank dan pemukiman penduduk, serta tempat-tempat yang dianggap rawan kriminalitas. Petugas juga menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat dan berkoordinasi dengan petugas keamanan di lokasi yang dikunjungi.
“Personel Polres Purwakarta juga melakukan patroli ke sejumlah tempat yang dianggap rawan kriminalitas. Ya, kita juga melakukan patroli di sejumlah objek vital yang ada di wilayah hukum Polres Purwakarta seperti bank, pemukiman penduduk dan sejumlah tempat lain,” jelasnya.
Diharapkan, keberadaan petugas yang melakukan patroli dapat memberikan dampak positif pada situasi kamtibmas, mencegah gangguan keamanan, dan memberikan rasa aman kepada masyarakat sehingga dapat beraktivitas dan beristirahat dengan tenang.
“Patroli ini merupakan bentuk pelayanan dan perlindungan kepada masyarakat, memberikan rasa aman dan mencegah terjadi kejahatan serta perwujudan Polres Purwakarta Hade,” sebut AKP Enjang Sukandi.