Polres Subang melakukan pengecekan lokasi kesiapan program penanaman jagung serentak di Desa Karangmukti, Kecamatan Cipeundeuy, Kabupaten Subang, pada Minggu (19/1/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Subang, Kompol Endar Supriyatna, dan melibatkan jajaran PJU, para Kapolsek, dan personel Polres Subang.
Pengecekan meliputi kesiapan titik helipad, area parkir VVIP, hingga sarana dan prasarana lahan penanaman. Wakapolres Subang memastikan seluruh persiapan berjalan sesuai rencana untuk menyukseskan program penanaman 1 juta hektar jagung yang merupakan bagian dari upaya mendukung ketahanan pangan nasional.
“Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan lokasi dan kelancaran program penanaman jagung serentak, dan Kami ingin memastikan bahwa semua fasilitas dan infrastruktur sudah siap untuk mendukung kegiatan ini.” ujar Kompol Endar Supriyatna.
Kegiatan pengecekan berlangsung dengan lancar dan kondusif hingga selesai pada pukul 16.45 WIB. Polres Subang berkomitmen untuk mendukung penuh program penanaman jagung serentak dan siap membantu dalam kelancarannya.
“Polres Subang siap mendukung program pemerintah dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan nasional, Kami akan terus berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan program ini berjalan dengan sukses.” tegas Kompol Endar.