Polresta Cirebon menggelar pelatihan pengendalian massa (Dalmas) di lapangan apel Mapolresta Cirebon, Selasa (29/4/2025).
Pelatihan ini bertujuan meningkatkan kesiapsiagaan personel dalam menghadapi peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day 2025.
Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kasat Samapta Polresta Cirebon, Kompol Endang Sujana, S.H., M.M., diikuti oleh para pejabat utama (PJU), perwira staf, dan anggota Polresta Cirebon.
Kasat Samapta menekankan pentingnya kesiapsiagaan, kekompakan, dan sikap humanis namun tegas dalam menghadapi situasi di lapangan.
“Pelatihan Dalmas ini rutin dilakukan untuk membina kemampuan dan meningkatkan kesiapan personel dalam menghadapi situasi kontinjensi,” ujarnya
Ia menambahkan bahwa kesiapan fisik, mental, dan taktik sangat diperlukan untuk menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat, khususnya pada momentum penting seperti Hari Buruh 2025.
Materi pelatihan meliputi apel kesiapan, penguatan teori standar operasional prosedur (SOP) pengendalian massa, peran negosiator, penggunaan tali Dalmas, formasi barisan, teknik penghalauan dan pembubaran massa, serta simulasi unjuk rasa.
Para personel juga menggunakan perlengkapan Dalmas seperti tameng, helm, tongkat, dan perlengkapan pendukung lainnya.
“Pelaksanaan pelatihan berjalan lancar dan penuh semangat, mencerminkan kesiapan Polresta Cirebon dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang May Day 2025,” ujar Kasat Samapta
Pelatihan ini menunjukkan komitmen Polresta Cirebon dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat selama perayaan May Day.