Ribuan pemudik memadati Stasiun Kota Bandung pada Minggu (5/1/2025) saat arus balik libur tahun baru 2025 meningkat signifikan. Untuk memastikan kelancaran dan keamanan, Satuan Brimob Polda Jawa Barat dikerahkan untuk melakukan pengamanan di stasiun tersebut.
Anggota Sat Brimob bertugas mengawasi aktivitas penumpang, mencegah gangguan keamanan, dan memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Kami mengedepankan pelayanan prima kepada masyarakat. Dalam hal ini, anggota Sat Brimob Polda Jabar akan membantu memastikan keamanan serta kenyamanan para pemudik yang menggunakan transportasi kereta api,” ujar Kepala Satuan Brimob Polda Jabar Kombes Pol. Donyar Kusumadji S.I.K.
Lebih dari sekadar pengamanan fisik, Sat Brimob berkolaborasi dengan PT KAI dan Satpol PP untuk melakukan patroli rutin dan pemeriksaan barang bawaan penumpang guna mencegah barang terlarang. Pos pengamanan juga didirikan untuk memberikan informasi dan bantuan kepada penumpang yang membutuhkan.
Kombes Pol. Donyar Kusumadji menegaskan kesiapan Sat Brimob Polda Jabar dalam mengamankan titik-titik rawan keramaian, termasuk Stasiun Kota Bandung.
“Kami sudah menyiapkan personel yang terlatih dan peralatan pendukung untuk memastikan kelancaran arus balik dan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang menggunakan transportasi kereta api. Selain pengamanan fisik, kami juga memastikan adanya patroli rutin dan pengecekan barang bawaan penumpang untuk mencegah potensi gangguan keamanan,” ujarnya.
Ia juga menekankan pentingnya koordinasi dengan berbagai pihak untuk menghadapi lonjakan penumpang.
“Keamanan dan kenyamanan masyarakat adalah prioritas utama kami, dan kami berkomitmen untuk menjaga situasi tetap kondusif selama arus balik tahun baru 2025 ini.” ungkapnya.
Langkah Polda Jabar ini menunjukkan komitmen dalam memberikan rasa aman dan memastikan kelancaran arus balik pasca liburan.