Kepolisian Resor (Polres) Ciamis memperkuat sinergi dengan generasi muda melalui program Polisi Sahabat Anak (Polsanak) dengan menggelar kegiatan edukasi dan penyuluhan (Dikmas) Lalu Lintas (Lantas) bagi siswa-siswi SDN 4 Maleber. Acara ini berlangsung hangat dan edukatif di lingkungan Mapolres Ciamis pada Selasa (14/10/2025), dihadiri oleh 52 siswa dan 5 guru pendamping.
Kapolres Ciamis, AKBP H. Hidayatullah, S.H., S.I.K., membuka kegiatan dengan sambutan yang mendidik. Beliau berinteraksi langsung dengan para siswa, mengajukan pertanyaan-pertanyaan yang mengasah ilmu pendidikan dan keagamaan. Momen menarik terjadi ketika Kapolres menguji hafalan surat-surat pendek Al-Qur’an, yang dijawab dengan antusias oleh peserta didik, menunjukkan upaya penanaman nilai-nilai positif sejak dini.
Dalam pesannya, Kapolres menekankan pentingnya karakter dan keselamatan.
“Siswa-siswi SDN 4 Maleber harus rajin belajar dan berani menggantungkan cita-citanya setinggi langit. Kalian juga harus saling menyayangi dan tidak boleh melakukan bullying atau perundungan. Saya harapkan kalian menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas sejak usia dini,” tegasnya.
Setelah sesi talkshow bersama Kapolres, kegiatan dilanjutkan dengan tur ke berbagai Satuan Kerja (Satker) di Mapolres Ciamis, memberikan pengenalan langsung mengenai tugas dan fungsi kepolisian. Puncak acara edukasi berpusat pada sesi Dikmas Lantas yang dipandu oleh Satlantas Polres Ciamis.
Materi yang disampaikan mencakup pengenalan jenis-jenis rambu lalu lintas, himbauan larangan menggunakan kendaraan bermotor bagi anak di bawah umur, sosialisasi pentingnya pemakaian helm yang benar hingga terdengar suara “klik”, serta pengenalan unit-unit yang ada di Satlantas Polres Ciamis.
Kegiatan Polsanak ini turut melibatkan personel utama Polres Ciamis, termasuk Wakapolres Kompol Sujana, S.Pd., para Pejabat Utama (PJU) Polres Ciamis, Kasat Lantas AKP Iwan Sujarwo, S.H., serta Kanit Kamsel IPDA Budi Setiawan.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Ciamis untuk mendekatkan institusi Polri kepada masyarakat, khususnya siswa-siswi, serta memberikan edukasi dini untuk membentuk budaya tertib berlalu lintas. Diharapkan, para siswa ini kelak akan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di masa depan, yang berkontribusi pada penciptaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibcar) di wilayah hukum Polres Ciamis.










