Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Pol. Prof. Dr. Dedi Prasetyo, S.H., M.Hum., M.Si., M.M., melaksanakan kunjungan kerja di SMA Kemala Taruna Bhayangkara, Desa Cibinong, Kecamatan Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Senin (12/1/2026). Kunjungan tersebut dirangkaikan dengan penyerahan santunan kepada anak yatim serta bantuan sosial (bansos) bagi masyarakat sekitar.
Dalam kegiatan yang berpusat di Masjid An-Nahdah Suhanda tersebut, Wakapolri secara simbolis menyerahkan paket perlengkapan sekolah dan ibadah berupa 100 mushaf Al-Qur’an, 100 sarung, 100 mukena, dan 100 sajadah. Selain itu, disalurkan pula 40 paket bantuan sosial untuk warga setempat dan 20 paket santunan khusus bagi anak yatim sebagai wujud nyata kepedulian Polri.
“Kegiatan ini merupakan wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat. Polri tidak hanya bertugas menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga memiliki tanggung jawab sosial untuk berbagi dan membawa manfaat bagi masyarakat guna menjalin hubungan yang harmonis,” tegas Komjen Pol. Dedi Prasetyo dalam sambutannya.
Apresiasi disampaikan oleh Kepala Desa Cibinong dan Ketua MUI setempat atas aksi kemanusiaan ini. Mereka menilai kehadiran jajaran petinggi Polri memberikan dampak positif dan kebahagiaan bagi warga. Seluruh rangkaian acara berlangsung dengan tertib dan kondusif, diharapkan dapat semakin memperkuat kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian.










